BE A HERO !!!

Wuih... Tanggal 10 November yang lalu kita memperingati yang namanya Hari Pahlawan (hehehe... walaupun sudah lewat). Hari pahlawan biasanya diperingati dengan upacara dan mengheningkan cipta bersama-sama selama 1 menit. Yang menjadi pertanyaan Apakah hari Pahlawan hanya sebatas itu? Sebatas mengadakan upacara saja atau mengheningkan cipta saja?

Yang jadi masalah mungkin juga diantara kita masih ada yang belum tau apa itu Pahlawan (Ayo... siapa yang belum tau..? hehe). Menurut Kamus Bahasa Indonesia Pahlawan adalah orang yang sangat gagah berani; pejuang yang gagah berani atau terkemuka. Sedangkan Pejuang adalah adalah orang yang berjuang. Menurut pengertian yang biasa kita kenal pahlawan adalah orang-orang yang berjuang untuk memerdekakan suatu wilayah atau Negara dari tangan penjajah.

Kalo melihat dari pengertian tadi, semua orang sebenarnya berpotensi menjadi Pahlawan (orang yang terbaik). Karena semua orang itu semuanya sudah dilahirkan dalam keadaan yang terbaik, seperti dalam Firman Allah: “Kamu adalah umat yang terbaik yang dilahirkan untuk manusia, menyuruh kepada yang ma'ruf, dan mencegah dari yang munkar, dan beriman kepada Allah. Sekiranya Ahli Kitab beriman, tentulah itu lebih baik bagi mereka, di antara mereka ada yang beriman, dan kebanyakan mereka adalah orang-orang yang fasik.” (Q.S. Ali-Imran [3] :110).

Hanya yang menjadi pertanyaannya sekarang adalah mau atau ga sih kita menjadi umat terbaik seperti yang telah diFirmankan Allah SWT. ? Karena menjadi yang terbaik tidak bisa terjadi begitu saja tetapi perlu perjuangan yang berat untuk mencapainya. Menghabisakan tenaga, waktu, dan juga harta kita aga tercapainya tujuan kita menjadi manusia yang terbaik.

So, Buat kawan-kawan yang mau menjadi manusia (umat) yang terbaik seperti Firman Allah diatas, coba dech renungkan Firman Allah yang satu ini : "Sesungguhnya manusia itu benar-benar dalam kerugian, kecuali orang-orang yang beriman dan mengerjakan amal saleh dan nasehat menasehati supaya mentaati kebenaran dan nasehat menasehati supaya menetapi kesabaran." (Q. S. Al-Ashr' [103] :2-3).

Sobat, telah disebutkan bahwa sesungguhnya manusia itu benar-benar dalam kerugian. Tapi, ayat ini ditujukan kepada orang-orang yang tidak mau atau belum mau beriman, beramal shaleh, dan saling menasehati antar sesama muslim.

Jadi, Beriman aja maih belum cukup. Keimanan harus diiringi dengan amal shaleh dan beramal pun jangan hanya memikirkan diri sendiri tanpa memikirkan kehidupan orang-orang muslim lainnya di Dunia.

Banyak sekali sekarang contoh orang-orang yang mengakunya beriman tapi, tidak pernah melakukan amal shaleh. orang-orang seperti ini jangan mencoba berharap menjadi orang yang terbaik seperti Firman Allah karena itu hanya mimpi untuknya. Belum melakukan apa-apa aja sudah mau mendapat gelar pahlawan (terbaik). weh... mimpi kali ye... Para pahlawan aja perlu berkorban nyawa aja untuk melawan penjajah. klo, kita pernah berkorban (berbuat) apa?

Kan ga ada musuh mau perang sama siapa donk? "Hai sekalian manusia, makanlah yang halal lagi baik dari apa yang terdapat di bumi, dan janganlah kamu mengikuti langkah-langkah syaitan; karena sesungguhnya syaitan itu adalah musuh yang nyata bagimu." (Q.S. Al-Baqarah [2] : 168). Dalam ayat ini disebutkan bahwa Syaitan itu adalah musuh yang nyata bagimu. So, kenapa kita tidak perangi aja setan-setan yang mengajak kita kepada kesesesatan dan kekafiran. agar kita mendapat keduduan yang layak disisi Allah.

Gimana sih cara memerangi setan itu? Setan menjajah kita melalui celah-celah yang kelihatannya baik untuk kita dan akhirnya kita terlena dan masuk dalam perangkap setan yaitu hawa Nafsu. Karena Rasulullah pernah bersabda "sesungguhnya neraka itu dikelilingi oleh berbagai kemudahan (kenikmatan), sedangkan surga dikelilingi oleh cobaan dan kesulitan." So, cara mengalahkan setan adalah dengan cara mengalahkan hawa nafsu kita itu sendiri.

Jadi, Ayo mulai sekarang kita menjadi pahlawan utuk diri kita sendiri dengan berani berperang melwan hawa nafsu yang dipimpin oleh setan yang terkutuk. Karena sesaat telah menang dari perang Badr' Rasulullah bersabda kepada para Sahabat;"Kita telah Memenangkan Perang dan kita harus bersiap mengahadapi perang yang lebih besar dan lebih berat lagi"; sahabat pun bertanya "perang apa itu ya Rasulullah?" "Yaitu adalah Perang Melawan Hawa Nafsu kita sendiri" Sabda Rasulullah.

Bagi yang mau jadi pahlawan Keep spirit and Keep In Islam... Semoga apa yang telah kita usahakan mendapat hasil yang maksimal. Allahuakbar...!!!

By. Rafi'i

Comments :

2 komentar to “BE A HERO !!!”
Anonim mengatakan...
on 

Hahaha... ko disini ga ada yang ngasih komentar sih? :((

BE THE BEST MUSLIM mengatakan...
on 

Mencoba Ngasih Comment nieh... :$

Posting Komentar

Tolong Ya Bagi Yang Membaca Artikel Saya Untuk Memberi Komentar Agar Blog Ini Semakin Maju Dan Dapat Memberi Manfaat Bagi Yang Lain. Tapi, Maaf Untuk Komentar SPAM akan saya hapus.

 

Tag Cloud


View My Stats

Recent Comments